Hari ini, saya ikut Misa online lagi dari Katedral. Misa kali ini dipimpin langsung oleh 3 Romo sekaligus. Saya perhatikan kali ini proses pengambilan gambar dan suara lebih profesional dari sebelumnya. Sudah ada text di layar untuk membanttu umat berdoa, dan juga menggunakan beberapa kamera sehingga video bisa dilihat dari beberapa sudut pandang.
Siang harinya gw ketemu teman di GI. Dia berbaik hati untuk memberikan gw satu kotak masker. Awalnya gw mau bayar, tapi beliau menolak. Setelah dari foodhall, rencananya gw mau ajak makan siang sebagai tanda trima kasih, tapi ternyata ada peraturan dari GI kalau hanya bisa take away, dine in sudah dilarang. Lunch akhirnya gagal.